logotype

Mengenang Dr. Joseph D. Salamone (yang meninggal dunia pada tanggal 9 Juli 2019)

 

 Dr. Joseph D. Salamone merupakan seorang yang penting dalam dunia polimer. Beliau merupakan Editor in Chief dari Encyclopedia on Polymeric Material yang dilakoninya setelah pensiun dari perguruan tinggi sebagai profesor dan dekan di Universitas Mass Lowell pada usianya yang berkisar awal 40an. Beliau adalah salah satu pendiri Federasi Polimer Pasifik. Beliau menciptakan biomaterial baru dalam perawatan mata dan luka, dan bekerja untuk memajukan bidang kimia polimer. Beliau memimpin American Chemical Society Polymer Division ke kondisi yang lebih komprehensif dan kesehatan finansial. Penghargaan tertinggi beliau sebagai profesional yang paling dihormati adalah terpilihnya beliau sebagai anggota US National Academy of Engineering (NAE). NAE, dibawah naungan peraturan prundangan 1863 congressional act yang ditandatangani oleh Presiden USA Abraham Lincoln, merupakan personal yang diperintahkan untuk siap kapan pun dipanggil oleh pemerintah untuk menginvestigasi, menguji, dan melaporkan apa saja terkait ilmu pengetahuan ataupun budaya dengan memberikan layanan kepemimpinan perekayasaan (providing engineering leadership) pada Negara Amerika Serikat.Pada tahun 2013, beliau dipilih menjadi anggota National Academy of Inventors dimana terdiri dari 26 presiden, 69 anggota National Academies (Medicine, Science and Engineering), 6 penerima US National Medal of Technology, dan 9 penerima Nobel.

Beliau mendedikasikan diri untuk memberikan kreasi atau invensi baru yang ditujukan untuk memperbaiki healthcare untuk umat manusia di banyak negara.

Semoga perjuangan dan dedikasinya dapat dijadikan contoh teladan bagi seluruh dunia pada umumnya dan bagi Perhimpunan Polimer Indonesia pada khususnya.

Selamat jalan Dr. Joseph RIP Dr. Joseph D. Salamone

 

Pengurus HPI Menerima Penghargaan Perempuan Bintang Awards

 

Selamat kami sampaikan kepada Prof. Dr. - Eng. Eniya Listiani Dewi, Ketua Himpunan Polimer Indonesia dan Ibu Melli yang telah mendapatkan penghargaan Perempuan Bintang Awards, selasa 18 Desember 2018. 

 

Sumber : https://www.tabloidbintang.com/foto/read/9468/ini-dia-pemenang-perempuan-bintang-awards-2018

Anggota HPI Menghadiri FGD Dukungan Standardisasi Produk Plasti bagi Pelaksanaan Pengelolaan Sampah 

 

Pada tanggal 20 Desember 2018, diselenggarakan oleh Pusat Standarisasi LHK yang dibuka langsung oleh kepala Pusat Standarisasi LHK, bpk Dr. Noer Adi Wardoyo bertempat di Ruang Rimbawan 2, Gedung Manggala Wana Bakti. Beberapa anggota HPI menghadiri acara tersebut seperti Bpk Dr. Asmuwahyu, Eddi Rivai, Dody Andi Winarto dan lain-lain.

Bahan paparan pada acara tersebut dapat diakses di : https://drive.google.com/drive/folders/16GEe0L4XO8aRS7xhS4DfgMtjrCBs6X_U .

2023  HPI Polimer